Business

banner image

Step by step install web server di debian 8 part2- Install Apache

Mari kita lanjutkan Tutorial tep by step install web server di debian 8. Setelah sebelumnya kita menginstall mysql, satt ini kita akan mencoba untuk convigurasi berikutnya. Diantaranya adalah install Apache dan PHP

Install APACHE

Lakukkan dengan perintah dibawah ini

apt-get update -y
sudo apt-get install apache2 -y
Dengan perintah diatas, maka anda sudah memiliki apache di server anda, namun masih ada beberapa yang perlu di configurasi, agar penggunakan menjadi mudah.

Mengubah Prioritas untuk php
Jika anda mempunyai tujuan untuk menjalankan php pada server anda, alangkah baiknya php menjadi prioritas utama untuk di ekseskusi, dibandingkan dengan html maupun htm. Ini merupakan settingan yang banyak dipakai oleh semua php hosting di dunia.

nano /etc/apache2/mods-enabled/dir.conf
Kemudian cari baris yang ada tulisan DirectoryIndex , kemudian ganti dengan kode dibawah ini.

DirectoryIndex index.php index.html index.cgi index.pl index.xhtml index.htm
Dalam code diatas , index.php menjadi prioritas utama untuk di eksekusi. Setelah itu anda bisa restart apache anda

systemctl restart apache2

Membuat user baru untuk acess website

Saya biasanya menggunakan nama admin , untuk user yang mengurusi website di server maka langkahnya adalah,
adduser admin
Setelah itu anda akan diminta untuk memasukkan password 2 x untuk user yang anda buat tersebut. Dan selanjutnya Menambahkan user baru kedalam group sudo
usermod -aG sudo admin

Mengubah Default folder website


Secara default apache akan menempati folder/var/www/html/. Kita bisa mengubahnya di folder lain sesuai dengan keinginan kita. Seperti yang telah dijelaskan diatas, saya biasanya menggunakan user admin untuk user yang mengelola website, maka kita akan menempatkan folder path di folder admin. seperti contoh dibawah ini

 /home/admin/website
kita buat folder dulu dengan nama website . karena folder admin sudah otomatis terbuat ketika kita menambahkan user adamin
mkdir   /home/admin/website
Selanjutnya buat index.html pada folder website

nano  /home/admin/website/index.html

anda bisa mengisi sesuai dengan yang anda inginkan pada file index.html tersebut. Dan setelah itu kita melakukan configurasi di apache nya
sudo nano /etc/apache2/sites-available/000-default.conf
ganti DocumentRoot /var/www/html  menjadi  DocumentRoot /home/admin/website. Anda juga bisa mengganti sesuai dengan yang anda inginkan.

kemudian edit pada file lainya
sudo nano /etc/apache2/apache2.conf
 mauskkan kode dibawah ini pada bagian bawah dari file tersebuat

<Directory  /home/admin/website>
    Options Indexes FollowSymLinks
    AllowOverride All
    Require all granted
</Directory>


Untuk melihat perubahan silahkan restart apache anda

systemctl restart apache2





Step by step install web server di debian 8 part2- Install Apache Step by step install web server di debian 8 part2- Install Apache Reviewed by solid webs on 03.34 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Advertisement

Ads
Diberdayakan oleh Blogger.